About

Apa sih " REVERSE OSMOSIS" itu ??

Minggu, 23 Desember 2012


Selamat malam sobat , malam ini saya mau berbagi lagi nii tentang serba serbi air di sekitar kita , tentu kita pernah dengar air “reverse osmosis “ atau yang sering kita lihat banyak tempat tempat penjualan air isi ulang yang memasang spanduk tulisan reverse osmosis , sebenar nya apa sih itu ? dan air bagaimana yang dihasilkan dari proses tersebut , nah berikut ini saya ingin menshare tentang reverse osmosis itu
Dulu pasti kita masih ingat tentang sifat osmosis  pada pelajran di sekolah dasar , yaitu sifat air yang bisa menyerap ke dalam pori pori terkecil dari sebuah zat (kain , kulit , d.l.l ) Proses ini untuk pertama kalinya dijabarkan pada tahun 1748 oleh seorang ilmuwan Perancis. Pada percobaan yang dilakukan tercatat saat itu air secara spontan berdifusi menembus membran (yang terbuat dari kantung kemih babi) menuju alkohol. 200 tahun kemudian, modifikasi dari proses ini dikenal dengan nama Reverse Osmosis, yang dapat membuat orang-orang mampu mengubah air yang tidak layak menjadi air yang sehat atau bebas dari kontaminan aestatik, dan teknologi ini menghasilkan air murni yang biasa nya banyak dipakai dalam bidang bidan seperti
1.       Air minum
2.       Humidifikasi
3.       Pembuatan es
4.       Air pembilas
5.       Aplikasi biomedikal
6.       Aplikasi laboratorium
7.       Fotograpfi
8.       Produksi obat obatan
9.       Dianalisis ginjal
10.   Proses kimia
11.   Pembuatan kosmetik
12.   Restoran
13.   Aplikasi metal plating
14.   Air pengisi boiler
15.   Air pengisi baterai /aki
16.   Produksi semi konduktor

Lalu bagaimana cara dan sistem kerja dari Reverse osmosis ini ??
Sebuah membran semi pre-mable , seperti hal nya membran yang tersusun dari dinding dinding sel atau susunan sel pada kantung kemih ,bersikap selektif terhadap benda – benda yang akan di lalui nya , umum nya membran ini sanget mudah di lewati air karena ukuran molekul nya yang kecil, namun dapat mencegah kontaminan kontaminan lain yang mencoba melalui nya , sebagai percobaan . air di isikan di kedua sisi membran , diman air di salah satu sisi nya memiliki perbedaan kosentrasi mineral mineral terlarut , karena air memiliki sifat berpindah dari larutan berkonsentrasi rendah menuju larutan berkonsentrasi tinggi , maka air akan berpindah (berdisfusi) melalui membran dari sisi konsentrasi rendah ke sisi konsentrasi tinggi , sehingga tekanan osmotik akan melawan proses difusi dan akan terbentuk keseteimbangan
Skema proses osmosis



Proses reverse osmosis menggerakan air dari konsentrasi contaminan tinggi  ( sebagai air baku ) menuju ke penampungan air yang memiliki konsentrasi contaminan yang sangat rendah , dengan menggunakan iar betekanan tinggi di sisi air baku , sehingga dapat menciptakan proses yang berlawanan (reverse) dari proses  alamiah osmosis . dengan tetap menggunakan membran semi -permeable maka hanya akan mengeijin kan moleul iar yang kan melewati nya , dan akan membuang contaminan contaminan yang terlarut , proses spesifik nya yang terjadi dinamakan  ion eksklusi, diman sejumlah ion pada permukaan membran sebgai sebuah pembatas mengijinkan molekul – molekul iar untuk melauli nya seiring melepas substansi substansi yang lain ,
 Pada inti nya ialah kita kan mendapat kan hasil air murni pada hasil akhir dari proses tersebut


Skema proses reverse osmosis


Sistem reverse osmosis  ini memerlukan  karbon unutk penyaring awal untuk mereduksi kandungan klorin yang akan merusak membran reverse osmosi ,dan juga membutuhkan filter sedimen untuk menyaring material material terlarut dalam air baku sehingga tidak menyumbat di membran , mereduksi kesadahan melalui proses water softening atau chemical softening juga di butuh kan untuk wilayah wilayah yang memiliki air baku yang sadah


Lalu apakah sistem ini bisa di pasang di rumah atau di tempat usaha kita ??
Pertanyaan ini pasti muncul ketika sobat semua telah membaca, dan memahami betul tentang teknologi reverse osmosi ini , sekrang kita ulas lagi kriteria pemasangan yang baik antara pemakaian rumah ( home use ) atau pemakaian industri (industrial use )

 Low pressure system  
 Sistem Reverse Osmosis bertekanan rendah adalah bertekanan kurang dari 100 psig , biasa nya di gunakan untuk perumahan yang menggunakan sistem penamapungan berikut gambaran sederhananya :
Tangki penampungan penempatan berada diatas (counter top )biasa nya tidak bertekanan , namun jenis  tanki terbenam (undersink) memiliki tekanan yang akan terus bertambah seiring bertambah nya isi air di dalam tanki , sistem bertekanan ini mampu mendorong air dari tempat penampungan menuju kran air , namun sayang nya hal ini juga menciptakan tekanan balik melawan membran , yang dapat menurunkan efisiensi sistem , Beberapa unit mengatasi masalah ini dengan menggunakan tanki tanpa tekanan dengan pompa untuk mendapat kan air yang telah dimurni kan saat dibutuh kan .
Unit unit bertekanan rendah biasa nya menghasilkan 2 – 15 galon perhari , denga efisiensi besar dari jumlah air limbah ( reject water ) sebanyak 2 – 4 galon air murni yang dihasil kan , kemurnian air mampu mencapai  95%, haraga dari system ini cukup terjangkau, dengan membutuhkan pemeliharaan berupa pergantian dari  pre dan post filter ( biasa  nya  1 – 4 kali dalam per tahun )dan pergantian ,membran reverse osmosis setiap 2 hingga 3 tahun sekali , tegantung pemakaian



High pressure system
System bertekanan tinggi biasa nya beroperasi pada tekanan 100 – 1000 psig , tergantung membran yang di pakain , dan keadaan air yang akan di olah , system ini biasa nya di gunakan untuk industri komersial , diman membutuh kan pasokan air yang cukup banyak , dengan standar kemurnian yang tinggi , seperti  industri pabrik makanan , dan kosmetik , industri restaurant untuk mencuci bersih bahan bahan yang di pakai untuk memasak , sehingga dapat menhasil kan produk yang betul betul bersih dan higienis ,
Kebanyakan dari industri komersial menggunakan system membran pararel untuk menghasilkan jumlah air yang di inginkan . air yang  telah di proses di stage pertama di lanjut kan ke modul membran tambahan unutk mendapat kan tingkat pemurnian yang lebih tinggi, sir limbah yang dihasilkan dapat juga di arahkan ke modul membran berikut nya unutk meningkat kan efisiensi system dan menghasil kan air lebih banyak sesuai dengan kebutuhan dari pengguna nya sendiri

Kesimpulan
Reverse osmosis  merupakan teknologi  yang relatif baru , tapi sangat efektif, sebuah aplikasi proses sains yang ditemukan , Sistem reverse osmosis memiliki banyak jenis , dengan memenuhi kebutuhan dalam satu lingkup , baik kebutuhan perumahan maupun industri , Dengan kelebihan kelebihan dari system ini dan desain membran telah meningkatkan efisiensi dan kehandalan nya , system Reverse osmosis ini dapat digunakan di banyak jenis aplikasi water treatment untuk waktu yang lama ,,

Jadii jika anda tertarik dengan artikel ini , dan berencana untuk mencoba teknologi ini di tempat anda , silahakn hub kami
MY WATER SOLUTION
Name : Muhidin  : 0815 584 095886 
email : muhidin.mufid@gmail.com

Mengatasi permasalahan air kuning dan Hard water

Rabu, 12 Desember 2012

Haloo sobatt ...... :) 

Saya mau berbagi lagi tentang penjernihan air dengan water filter .. 

Kali ini saya instalasi filter di perumahan kebun jeruk , jakarta barat  , sedikit mengenai kondisi air disana  
1. air kuning , sehingga sangat tidak cocok sekali untuk mencuci pakaian , apalagi pakaian berwarna putih 

2. ada aroma yang tidak sedap saat air keluar , seperti bau got atau lumput di air nya 

3. saluran air nya sering macet , di indikasi kan air di rumah ini mengalami ganguan " Hard water " jadi ada nya penyumbatan pada pipa penyaluran air , di karnakan banyak kotoran yang ikut tersaring pada penyedotan air dari tanah , yang mengendap dalam pipa ,sehingga menimbul kan kerak kerak dalam pipa yang membuat saluran air nya menjadi macet , untuk ulasan lengkap nya silahkan baca artikel saya sebelum nya Di sini


media yang di pakai saat ini di sistem water filter menggunakan 2 tabung filter non fiber ( media active carbon) seperti ini 




disini menggunkan dua filter karena kondisi air nya bisa di katakan sangat parah karena air tanah yang di dapat di daerah tersebut kurang layak konsumsi 



jadii . Kalo sobat semua mempunyai masalah yang sama dengan cust saya ini , jangan sungkan untuk hub saya 

MUHIDIN
PHONE : 081584096886
EMAIL : muhidin.mufid@gmail.com 

Terima kasih 



Instalasi water filter

Selamat malam sobat ..... :) 


Hari ini saya akan mengulas tentang pemasangan water filter pada salah satu customer saya di perumahan Barata , karang Tengah , Tanggerang Selatan,, 

sebelum nya saya ingin mencerita kan sedikit tentang problem di rumah tersebut :


1. kondisi air disana kurang bagus , berbau , dan masih banyak kotoran dari air tanah yang ikut dalam air setelah keluar dari keran ,, maka dari itu saya memasang 2 ( dua ) unit Water Filter dengan Media Carbon Active dalam sistem pengairan di rumah tersebut , berikut Penampakan nya : )


















Apa Tujuan nya ? 
 - menyaring semua zat zat yang tidak di perlukan dalam air yang kita ambil dari aIr tanah di rumah    tersebut , agar air yang di hasil nya menjadi lebih layak untuk di pergunakan ,, filter yang di pakai 2 jenis , fiber dan  non Fiber, untuk kualitas hampir sama kedua nya , yang membedakan ialah harga untuk filter fiber lebih murah ketimbang non fiber ( harga termasuk media filter " Carbon / Cilica/green carbon" )

dalam system instalasi ini juga saya memasang 1 tabung kaporit , sebagai penjernih air tambahn , seperti ini penampakan nya :

So... kondisi air di rumah tersebut menjadi lebih layak untuk di konsumsi ,baik untuk mencuci , mandi , dan lain sebagai nya  ...


permasalah ke 2 ialah . si cust ingin menyetok air dalam jumlah yang besar ( 1000L ) jadi jet yang di pasang mengalami masalah tekanan ( NGEMPOS) , karena sumber air tanah nya tidak seimbang dengan  air yang ingin di simpan oleh cust .. akhir nya saya melakuan perbaikan pada sistem pompa nya agar bisa menyedot air seperti semula , dan sesuai dengan ke inginan customer  berikut sedikit Gambar suasana perbaikan system pompa nya :





sekian dulu postingan dari saya , jika anda memiliki masalah air yang sama pada system pengairang rumah anda silahkan hub kami ;

MUHHIDIN
PHONE     : 081584096886
EMAIL      : muhidin.mufid@gmail.com


OKE TERIMA KASIH DAN SELAMAT MALAM 



Pengaruh Pencemaran Air Dalam kehidupan akuatik

Senin, 10 Desember 2012


Halo selamat malam , kali ini saya mau posting tentang dampak pencemran air, bukan hanya bagi kita manusia yang mengkonsumsi air , mahluk hidup lain pun yang habitat nya di dalam air bisa mempunyai masalah yang serius karena pencemaran air
 antara lain bermacam-macam ikan, buaya, penyu, katak, mikroorganisme, ganggang, tanaman air dan lumut. Kesemuanya termasuk dalam kehidupan akuatik. Apabila sumber air tempat kehidupan akuatik tercemar, maka siklus makanan dalam air terganggu dan ekosistem air/kehidupan akuatik akan terganggu pula. Misal organisme yang kecil/lemah seperti plankton banyak yang mati karena banyak keracunan bahan tercemar, ikan-ikan kecil pemakan plankton banyak yang mati karena kekurangan makanan, demikian pula ikan-ikan yang lebih besar pemakan ikan-ikan kecil bila kekurangan makanan akan mati.
Kehidupan akuatik dapat pula terganggu karena:
a) Perairan kekurangan kadar oksigen atau sinar matahari yang disebabkan air menjadi keruh oleh pencemaran tanah/lumpur.
b) Permukaan perairan tertutup oleh lapisan bahan pencemar minyak atau busa deterjen, sehingga sinar matahari dan oksigen yang diperlukan untuk kehidupan akuatik tidak dapat menembus permukaan air masuk ke dalam air.
c) Berkurang/habisnya kadar oksigen dalam proses pengairan bahan pencemar senyawa organik.
d) Permukaan air tertutup oleh tanaman air seperti enceng gondok sebagai bahan pencemar yang tumbuh subur oleh adanya bahan pencemar berupa makanan penyubur tanaman seperti senyawa­senyawa fosfat, nitrat.
e) Peningkatan suhu air karena adanya bahan pencemar panas dari industri-industri yang menggunakan air sebagai pendingin, atau sebagai air bangunan dari pembangkit tenaga listrik.

so ,, mulai lah bijak dalam pemakaian air , agar ekosistem di alam ini tetap terjagaaa

Apa , Bagaimana mendapat kan air Tanah itu ?

Rabu, 05 Desember 2012

Pertanyaan di atas sering Muncul ketika susmber air seperti danau , sungai  sulit sekali di dapat , atau jauh dari tempat pemukiman ,, atau , daerah perumahan kita dirasa gersang , dan sumber air yang kita beli dari perusahaan air , kurang memenuhi kebutuhan air kita sehari hari ,,, Jadi bagaimana solusi nya ??

Tanah yang kita pijak sehari hari memilihi kandungan air yang besar walaupun tidak tampak , namun jika di galih pada kedalam tertentu akan menghasil kan sumber mata air yang bisa memenuhi kebutan konsumsi air kita sehari hari ,,

Air tanah di bagi menjadi 2 yaitu :

a. Air Tanah Preatis
Air tanah preatis adalah air tanah yang letaknya tidak jauh dari permukaan tanah serta berada di atas lapisan kedap air / impermeable.
b. Air Tanah Artesis
Air tanah artesis letaknya sangat jauh di dalam tanah serta berada di antara dua lapisan kedap air.

untuk jenis air tanah yang bagus ialah artesis ,, karena letak nya yang cukup dalam sehingga tingkat pencemaran dari luar permukaan tanah lebih sedikit ,,
Berikut ada lah skema sederhana dari penggambaran air tanah ;

Batuan yang mampu menyimpan dan mengalirkan airtanah ini kita sebut dengan akifer. Bagaimana interaksi kita dalam penggunaan airtanah? Yang alami adalah dengan mengambil airtanah yang muncul di permukaan sebagai mataair atau secara buatan. Untuk pengambilan airtanah secara buatan, mungkin analogi yang baik adalah apabila kita memegang suatu gelas yang berisi air dan es. Apabila kita masukkan sedotan, maka akan terlihat bahwa air yang berada di dalam sedotan akan sama dengan tinggi air di gelas. Ketika kita menghisap air dalam gelas tersebut terus menerus pada akhirnya kita akan menghisap udara, apabila kita masih ingin menghisap air yang tersimpan diantara es maka kita harus menghisapnya lebih keras atau mengubah posisi sedotan. Nah konsep ini hampirlah sama dengan teknis pengambilan airtanah dalam lapisan akifer (dalam hal ini diwakili oleh es batu) dengan menggunakan pompa (diwakili oleh sedotan)

Hal yang menarik, jika kita tutup permukaan sedotan maka akan terlihat bahwa muka air di dalam sedotan akan berbeda dengan muka air didalam gelas. Perbedaan ini akan mengakibatkan pergerakan air. Sama dengan analog ini, airtanahpun akan bergerak dari tekanan tinggi menuju ke tekanan rendah. Perbedaan tekanan ini secara umum diakibatkan oleh gaya gravitasi (perbedaan ketinggian antara daerah pegunungan dengan permukaan laut), adanya lapisan penutup yang impermeabel diatas lapisan akifer, gaya lainnya yang diakibatkan oleh pola struktur batuan atau fenomena lainnya yang ada di bawah permukaan tanah. Pergerakan ini secara umum disebut gradien aliran airtanah (potentiometrik). Secara alamiah pola gradien ini dapat ditentukan dengan menarik kesamaan muka airtanah yang berada dalam satu sistem aliran airtanah yang sama.

Mengapa pergerakan atau aliran airtanah ini menjadi penting? Karena disinilah kunci dari penentuan suatu daerah kaya dengan airtanah atau tidak. Perlu dicatat : tidak seluruh daerah memiliki potensi airtanah alami yang baik.
Model aliran airtanah itu sendiri akan dimulai pada daerah resapan airtanah atau sering juga disebut sebagai daerah imbuhan airtanah (recharge zone). Daerah ini adalah wilayah dimana air yang berada di permukaan tanah baik air hujan ataupun air permukaan mengalami proses penyusupan (infiltrasi) secara gravitasi melalui lubang pori tanah/batuan atau celah/rekahan pada tanah/batuan.



(Model siklus hidrologi, dimodifikasi dari konsep Gunung Merapi-GunungKidul)
Proses penyusupan ini akan berakumulasi pada satu titik dimana air tersebut menemui suatu lapisan atau struktur batuan yang bersifat kedap air (impermeabel). Titik akumulasi ini akan membentuk suatu zona jenuh air (saturated zone) yang seringkali disebut sebagai daerah luahan airtanah (discharge zone). Perbedaan kondisi fisik secara alami akan mengakibatkan air dalam zonasi ini akan bergerak/mengalir baik secara gravitasi, perbedaan tekanan, kontrol struktur batuan dan parameter lainnya. Kondisi inilah yang disebut sebagai aliran airtanah. Daerah aliran airtanah ini selanjutnya disebut sebagai daerah aliran (flow zone).
Dalam perjalananya aliran airtanah ini seringkali melewati suatu lapisan akifer yang diatasnya memiliki lapisan penutup yang bersifat kedap air (impermeabel) hal ini mengakibatkan perubahan tekanan antara airtanah yang berada di bawah lapisan penutup dan airtanah yang berada diatasnya. Perubahan tekanan inilah yang didefinisikan sebagai airtanah tertekan (confined aquifer) dan airtanah bebas (unconfined aquifer). Dalam kehidupan sehari-hari pola pemanfaatan airtanah bebas sering kita lihat dalam penggunaan sumur gali oleh penduduk, sedangkan airtanah tertekan dalam sumur bor yang sebelumnya telah menembus lapisan penutupnya.
Airtanah bebas (water table) memiliki karakter berfluktuasi terhadap iklim sekitar, mudah tercemar dan cenderung memiliki kesamaan karakter kimia dengan air hujan. Kemudahannya untuk didapatkan membuat kecenderungan disebut sebagai airtanah dangkal (Padahal dangkal atau dalam itu sangat relatif lho).
Airtanah tertekan/ airtanah terhalang inilah yang seringkali disebut sebagai air sumur artesis (artesian well). Pola pergerakannya yang menghasilkan gradient potensial, mengakibatkan adanya istilah artesis positif ; kejadian dimana potensial airtanah ini berada diatas permukaan tanah sehingga airtanah akan mengalir vertikal secara alami menuju kestimbangan garis potensial khayal ini. Artesis nol ; kejadian dimana garis potensial khayal ini sama dengan permukaan tanah sehingga muka airtanah akan sama dengan muka tanah. Terakhir artesis negatif ; kejadian dimana garis potensial khayal ini dibawah permukaan tanah sehingga muka airtanah akan berada di bawah permukaan tanah..




Jadi, kalau tukang sumur bilang bahwa dia akan membuat sumur artesis, itu artinya dia akan mencari airtanah tertekan/airtanah terhalang ini.. belum tentu airnya akan muncrat dari tanah ;p
Lalu airtanah mana yang akan dicari?
Itulah yang pertama kali harus kita tentukan. Tiap jenis airtanah memerlukan metode pencarian yang spesifik. Tapi secara umum bisa kita bagi menjadi :
Metode berdasarkan aspek fisika (Hidrogeofisika) : Penekanannya pada aspek fisik yaitu merekonstruksi pola sebaran lapisan akuifer. Beberapa metode yang sudah umum kita dengar dalam metode ini adalah pengukuran geolistrik yang meliputi pengukuran tahanan jenis, induce polarisation (IP) dan lain-lain. Pengukuran lainnya adalah dengan menggunakan sesimik, gaya berat dan banyak lagi.
Metode berdasarkan aspek kimia (Hidrogeokimia) : Penekanannya pada aspek kimia yaitu mencoba merunut pola pergerakan airtanah. Secara teori ketika air melewati suatu media, maka air ini akan melarutkan komponen yang dilewatinya. Sebagai contoh air yang telah lama mengalir di bawah permukaan tanah akan memiliki kandungan mineral yang berasal dari batuan yang dilewatinya secara melimpah.
Metode manakah yang terbaik?
Kombinasi dari kedua metode ini akan saling melengkapi dan akan memudahkan kita untuk mengetahui lebih lengkap mengenai informasi keberadaan airtanah di daerah kita. dan kita lihat sumber air di rumah kita , ada bebrapa kasus ialah pemasaangn water purified  atau  water filter  dalam sistem pengairan di rumah kita ,, bertujuan untuk menyaring zat zat berbahaya yang terkandung di dalam air , sehingga kita mendapat kan air yang benar benar layak konsumsi sehari sehari ,,

sooo .. coba cek sekrang dan pastikan anda mendapatkan air yang sempurna untuk kebutuhan anda sehari hari 






SULIT NYA MEDULANG AIR BERSIH DI JAKARTA

Selasa, 04 Desember 2012



Sedianya warga Jakarta tak perlu kekurangan air bersih. Secara tata letak, iklim dan sumber daya, kota ini mestinya memiliki suplai air bersih yang mencukupi dan sanggup memenuhi kebutuhan seluruh warganya. Tapi kombinasi dari pencemaran air, privatisasi dan komersialisasi air serta kondisi pemukiman yang padat dan informal membuat masalah air bersih menjadi bulan-bulanan masyarakat yang tak kunjung ada solusinya.
Air bersih = barang mewah
Banyak orang yang tidak sadar, tapi lebih dari setengah dari penduduk Jakarta, utamanya mereka yang miskin, tak memiliki akses terhadap fasilitas air perpipaan. Karenanya, penduduk miskin Jakarta harus membayar 15 kali lebih mahal daripada penduduk kelas menengah maupun atas untuk air bersih. Tak percaya? Berdasarkan data yang diperoleh dari berbagai sumber, total pengeluaran warga yang tinggal di pemukiman informal atau perkampungan di Jakarta untuk air bersih adalah sekitar 20 persen dari total pendapatannya sebulan.
Jangan lupa bahwa sebagian besar penduduk Jakarta tinggal di pemukiman informal, baik legal maupun ilegal. Wajar jika perusahaan air swasta tak mendapat ijin untuk menyuplai air ke daerah pemukiman ilegal untuk pemerintah. Namun bahkan untuk daerah legal pun, mereka nampak ogah untuk membangun fasilitas perpipaan karena tak menguntungkan jika dihitung secara penggunaan air.
Karenanya, cara paling mudah untuk mendapatkan air bagi warga yang tinggal di perkampungan adalah dengan membeli air di gerobak dorongan yang dijual secara informal dengan sistem antar-bayar. Penjual air akan mengambil air di "juragan air" yang memiliki sambungan ke perpipaan, lalu berkeliling menjajakan jirigen (bisa juga bekas kaleng cat, di beberapa tempat) sekitar dua kali sehari memasuki gang-gang sempit kampung. Satu gerobak biasanya sanggup menampung 6-20 jirigen. Satu jirigen umumnya mampu menampung sampai 20 liter air. Satu jirigen harganya bervariasi, paling mahal sekitar 6,000 rupiah. Kaget? Belum apa-apa. Rata-rata penggunaan air di perkampungan adalah sekitar 45 liter per orang per hari (satu keluarga bisa terdiri sampai lima atau enam orang), ini pun masih di bawah standar WHO yaitu 50 liter per air. Silahkan berhitung jumlah uang yang dikeluarkan oleh warga miskin Jakarta untuk memenuhi kebutuhan airnya, dan bandingkan dengan pengeluaran air Anda per bulan.
Masalahnya, mereka tak punya pilihan. Sumber air lain yang juga digunakan adalah sumur komunal yang airnya keruh dan tak layak minum karena tingkat pencemaran yang tinggi, sehingga meskipun gratis, lebih umum digunakan untuk mencuci peralatan masak. Tak heran bisnis air informal pun sangat menguntungkan. "Buat pagi hari saja, saya bisa empat kali bolak-balik isi dan antar", ungkap salah seorang penjual air gerobakan di Kapuk Muara.
Persepsi pada masyarakat yang mengkhawatirkan
Ironisnya, jika kita berkeliling ke sejumlah perkampungan di Jakarta dan berbicara dengan warga setempat mengenai masalah air, mereka akan mengatakan bahwa tak sulit mendapatkan air bersih. "Mendapatkan air di sini mudah, tinggal beli saja sama yang jualan tiap pagi," ungkap Ibu Tuti, 30 tahun, yang tinggal diPenjaringan.
Survey yang dilakukan terhadap 345 rumah tangga miskin di sejumlah kampung di Jakarta oleh Asian Trends Monitoring awal tahun 2012 ini menunjukkan hal serupa. Sebagian besar responden menyatakan bahwa mendapatkan air bersih 'tidak sulit'. Kemungkinan besar, setelah bertahun-tahun tinggal di kampung dengan keadaan air seperti ini, para warga pun telah beradaptasi dan mengalami perubahan persepsi, bahwa inilah yang paling baik yang dapat mereka peroleh. Bahayanya, jika warga tetap berpikir seperti ini, tuntutan (demand) terhadap air bersih dengan harga terjangkau pun tak akan ada, sehingga suplai yang harusnya disediakan oleh pemerintah pun tak akan pernah muncul.
Kemungkinan lain munculnya jawaban tersebut adalah sebagian besar warga yang memilih untuk merebus air yang diambil dari sumur komunal, yang dapat mereka peroleh secara gratis. Jika ini alasannya, maka persepsi masyaratakat mengenai air bersih yang layak minum dan tak membahayakan kesehatan pun sudah ikut tercemar.
Butuh komitmen bersama
Pada tahun 2009, IDRC (Canada) membentuk tim kota yang terdiri dari sejumlah "pemain urban" yaitu Pemerintah Kota Jakarta UtaraMercy Corps IndonesiaUrban and Regional Development InstituteEnvironmental Services Program, dan Swiscontact Indonesia, untuk melakukan kegiatan percontohan dalam pengadaan air bersih di kampung Penjaringan. Program ini bertujuan untuk menyediakan akses terhadap air bersih perpipaan dengan harga terjangkau melalui sambungan komunal. Perusahaan air swasta yang memegang hak air perpipaan di Jakarta UtaraBarat dan SelatanPalyja (PAM Lyonnaise Jaya) pun digandeng untuk turut serta dalam inisiatif ini dengan mensubsidi sebesar 33 juta rupiah.
Kegiatan di lapangan dipimpin oleh organisasi berbasis masyarakat, Jaka Tirta 012 (karena pelaksanaannya di RW 012 Penjaringan). Infrastrukturnya cukup sederhana. Instalasi air bersih dengan menara tangki dan penampungan bawah tanah yang dilengkapi dengan meteran induk untuk mengukur penggunaan air komunal. Air dialiri dengan prinsip gravitasi sederhana. Sebagai tambahannya, setiap rumah tangga yang ikut serta dilengkapi dengan meteran rumahan. Instalasi ini, dinamai dengan Master Meter, memiliki kapasitas mencapai 400 liter/rumah tangga/hari untuk 60 keluarga, atau sekitar 24 m3/hari. Biaya air per meter kubik yang tadinya mencapai Rp.27,000 bisa dikurangi hingga Rp. 7,000 saja.
Ternyata, tiga tahun setelah Master Meter berdiri, banyak sekali kendala yang terjadi. Agaknya sulit untuk mengharapkan kegiatan berjalan sesuai harapan tanpa ada proses pengawasan reguler dari pihak terkait. Pemerintah setempat tampak lupa bahwa pernah ada kegiatan ini. Jaka Tirta sendiri dapat dikatakan mati suri, karena kesibukan anggota serta masalah komitmen. Kelompok berbasis masyarakat mungkin penting untuk menjamin adanya rasa kepemilikan, tapi komitmen tersebut harus datang dari masyarakat sendiri. Perlu juga disoroti apakah inisitiatif ini menguntungkan bagi perusahaan air yang dilibatkan, karena pada kenyataannya debit air sangat dipengaruhi oleh faktor ekonomis. Ketika ditemui beberapa waktu lalu, salah satu pengurus Jaka Tirta mengungkapkan, "Tetap saja ada warga yang menunggak bayar meski harganya sudah murah. Akhirnya air jadi tidak lancar".
Memang masih panjang jalan menuju kesetaraan pemrolehan air bersih di Jakarta. Masih banyak PR yang harus dikerjakan, baik oleh pemerintah, maupun oleh masyarakat sendiri. Untuk sementara, sampai masing-masing pihak berkomitmen penuh terhadap perannya, tampaknya masyarakat miskin masih harus terus membeli air dengan harga yang berkali lipat lebih mahal.

MANUAL MULTI-PORTVALVE

 





 MODEL ABG-1 ,Manual Three Way Filter

Specification:

Valve Matrial             : Ceramic
Inlet / Outlet              : 1"
Cycles                      : Up to 3 cycles
Distributor Pilot         : 3/4"
Drain Outlet              : 1"
Mounting Base          : 2.5"
Maximum Pressure    : 8bar/ 0.8 MPA
suitable Temperature  : 1- 80˚ C






 MODEL ABG-2 ,Manual Softener Valve

Specification:

Valve Matrial             : Ceramic
Inlet / Outlet              : 1"
Cycles                      : Up to 5 cycles
Distributor Pilot         : 3/4"
Drain Outlet              : 0,5"
Brain Inlet                 : 3/8"
Mounting Base          : 2.5"
Maximum Pressure    : 6bar/ 0.6 MPA
suitable Temperature  : 1- 40˚ C







 MODEL ABG - 310 & 320 , Manual Three Way Valve

Specification:

Valve Material            : Ceramic
Inlet / Outlet              : 0,5"
Cycles                      : Up to 3 cycles
Drain Outlet              : 3/4"
Housing                    : 10" & 20 "









 MODEL ABG- 4 ,Manual Three Way Filter Valve

Specification:

Valve Material            : Ceramic
Inlet / Outlet              : 2"
Cycles                      : Up to 3 cycles
Distributor Pilot         : 1.5"
Drain Outlet              : 1.5"
Mounting Base          : 4"
Mounting                  : Top And side




FOR MORE INFORMATION PLEASE CONTACT :
Name  : Muhidin 
Phone : 081584096886
email  : muhidin.mufid@gmail.com

we help you to give a good water


PERMASALAHAN KUALITAS AIR DI SEKITAR KITA

Senin, 03 Desember 2012

Macam macam pencemaran air 


Air merupakan satu elemen penting dalam kehidupan kita sehari hari. untuk kebutuhan mencuci mandi , minum , MCK semua memerlukan suply air bersih yang tidak sedikit .. namu n nyata nya tinggat pencemaran air sudah dapat dikatakan tinggi ,, 

pencemaran yang terjadi ialah , kandungan zat besi yang tinggi dalam air di rumah kita, bau yang tidak sedap muncul di air, air keruh , itu semua merupakan contoh dari pencemaran air di lingkungan kita  , untuk lebih jelas nya kita ulas lebih jauh tentang macam macam pencemaran air



1. Hard Water 
   Hard water , terjadi ketika kadar zat besi dalam air yang kita konsumsi sangat tinggi , dalam  permakaian dalam jangka waktu yang cukup lama akan menyebab kan beberapa masalah misal nya pada saluran pipa , akan timbul nya kerak kerak yang menyumbat salurab pipa dan pelaratan rumah tangga lain yang menyalurkan air dan pemakaian sabun dan baik unutk mencuci dan mandi pun menjadi lebih banyak 
hard water juga berdapak iritasi pada kulit untuk si pemakai nya 

Gambar dampak dari hard water 













2.Noda 
sering kita jumpai kondisi air yang keruh atau meninggal kan noda ke kuning kunigan pada pakaian ,khusus nya pakaian yang berwarna putih 
penyebab nya ialah , zat minaral yang sangat tinggi , noda yang di tinggal kan bukan hanya pada pakaian naman juga pada peralatan kamar mandi 
Sehingga bnyak meninggal kan noda ke kuning2an pada peralatan kamar mandi 















3. Rasa yang tidak enak , dan Bau yang tidak sedap pada air
 sering kali saat kita memakai air , kita mencium air yang mengeluarkan bau yang tidak sedap , dan kita berfikir apa iar ini layak konsumsi atau tidak , apakah berbahaya pada kulit atau tidak ... 
sumber permasalahan di atas dampak dari pencemaran lingkungan di daerah resapan air kita untuk bau yang tidak sedap biasa nya penharud dari udara sekirtar, atau pun sumber air dalam tanah 
contoh : kita hidup di daerah yang kondisi tanah nya tercemar karena limbah ( limbah pabrik maupun domestik) maka secara tidak langsung kondisi sumber air yang ada di bawah tanah menjadi terganggu dan menimbulkan bau dari pencemaran tersebut 


Dari beberapa permasalahan diatas tentu nya ada beberapa solusi yang dapat kita ambil untuk membuat air yang kita pakai , layak konsumsi 

1. pemilihan  sumber air yang bagus , dengan kedalaman yang cukup +/- 15 meter , agar mendapat kan jenis "air artesis"  

2. jika pencarian sumber air sudah di lakukan , namun kondisi air juga kurang layak pakai anda bisa memilih untuk memasang "FILTER WATER " ATAU " WATER PURIFIED "
sebagai alternatif pengolahan air di rumah anda, yang berfungsi untuk menyaring semua kotoran dan zat zat berbahaya dari sumber air , dan mendapat kan air berkualitas 

so... sekranag coba cek kualitas air dirumah anda ,, apakah cukup layak untuk di konsumsi atau masih kurang layakk

... 

 
water for a better life © 2012 | Designed by fardiyansah, in collaboration with water plant system , Forum Jual Beli and Business Solutions